Langkah-langkah Unduh Rapor Mutu PMP 2017

Sistem informasi penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah adalah sistem informasi yang mengintegrasikan seluruh data dan informasi tentang mutu pendidikan dasar dan menengah sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan.
Sistem informasi penjaminan mutu pendidikan ini bertujuan untuk mendukung proses pemetaan mutu pendidikan pada tingkat satuan pendidikan, daerah dan nasional berdasarkan Standar Nasional Pendidikan.Fungsi sistem informasi penjaminan mutu pendidikan ini adalah untuk mengintegrasikan seluruh data dan informasi tentang mutu pendidikan sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan.

Untuk mengetahui capaian rapor mutu PMP adalah dengan langkah-langkah sebagai berikut :
1. buka website http://pmp.dikdasmen.kemdikbud.go.id
2. Klik tombol Login

3. Setelah muncul menu login, isi kolom username dan password. Lalu klik tombol Login

4. Kemudian klik menu Rapor mutu

5. untuk melihat rapor PMP tahun 2017, klik menu Tahun 2017

6. Akan muncul Rapor PMP Tahun 2017, seperti gambar di bawah ini. 

7. Scroll roll kebawah sampai terlihat tombol Unduh berwarna hijau, klik tombol unduh yang artinya akan mengkonversi ke format excel. Terlihat pada gambar hasil unduhan format excel, klik hasil unduhan format excel itu, untuk melihat hasil rapor PMP tahun 2017.

8. Gambar dibawah menunjukan RAPOR MUTU PMP 2017 dalam format excel, scroll sampai kebawah sehingga akan terlihat nilai capaian 8 standar.

Semoga bermanfaat...

Related Posts:

0 Response to "Langkah-langkah Unduh Rapor Mutu PMP 2017"

Post a Comment